Resep Dan Cara Membuat Kue Adee Khas Aceh


Bahan Yang Digunakan :

  1. 5 butir telur bebek
  2. 250 gram gula pasir
  3. 3 sendok makan margarin kita cairkan
  4. 500 ml santan kental
  5. 300 gram tepung terigu
  6. 1/2 sendok teh garam
  7. 1/2 sendok teh vanilli

Cara Membuatnya :

  1. Kocok telur bersama dengan gula pasir hingga benar benar mengembang, setelah itu tambahkan dengan santan kental, lalu kocok kembali hingga rata.
  2. Tambahkan dengan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil di aduk hingga rata, masukkan pula mentega yang telah di cairkan, aduk kembali hingga rata.
  3. Siapkan loyang yang telah di oles dengan margarin, lalu masukkan adonan ke dalam loyang.
  4. Panggang kue di dalam oven hingga matang dan menjadi padat, angkat dan dinginkan. Potong potong sesuai selera.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel