Resep Dan Cara Membuat Bolu Gulung Kukus


Bahan-bahan yang digunakan :

  1. tepung terigu 50 gr
  2. telur ayam 2 btr
  3. Gula pasir 50 gr
  4. buttercream secukupnya
  5. Santan 50 ml
  6. Cake emulsifier 1 sdt
  7. pandan pasta 1 sdt

Cara Membuatnya

  1. Pertama-tama siapakan wadah dan campur terlur, cake emulsifer serta gula pasir. Kocok sampai adonan mengental
  2. Tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit ke dalam adonan. Aduk agar semua bahan tercampur rata
  3. Setelah itu tuangkan santan bersama 1 sendok teh pandan pasta pada adonan. Aduk lagi hingga rata
  4. Ambil loyang dengan ukuran 24cm x 24cm x 4 cm. Tuangkan adonan tadi diatasnya dan ratakan
  5. Nyalakan api dan rebus air pada kukusan sampai mendidih. Kukus adonan yang sudah dituangkan ke dalam loyang tadi selama 20 menit dan matang
  6. Jika sudah matang, angkat adonan dan diamkan agar uapnya menghilang. Siapkan kertas roti dan balik bolu diatasnya. Olesi menggunakan buttercream pastikan rata lalu gulung dan padatkan.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel