Resep dan cara membuat asinan buah


    Di saat cuaca panas akan asik bila makan asinan buah. Rasa buah-buahannya akan membuat tubuh kembali bugar dan semangat. Sensasi kesegaran buahnya juga membuat anda semakin mau lagi dan lagi. Akan terasa lebih segar lagi apabila anda menyimpannya sesaat dalam lemari pendingin sebelun Anda sajikan dan nikmati.
Bahan-bahan yang digunakan
  1. 200 gram jambu air, dibuang biji, dibagi 2 bagian(yg merah)
  2. 300 gram ubi, diiris tipis
  3. 1 buah nanas, dipotong-potong
  4. 2 buah bengkuang, dipotong setebal 1/2 cm
  5. 8 buah kedondong, dipotong panjang
  6. 10 buah salak, hilangkan biji, belah dua
  7. 300 gram mangga mengkel, dipotong-potong
  8. 300 gram pepaya mengkel, dipotong-potong
  9. 100 gram kacang tanah goreng, untuk taburan
Bahan rendaman (rebus):
  1. 600 ml air
  2. 600 gram gula pasir
Bahan kuah:
  1. 10 buah cabai merah besar, dibuang biji
  2. 3.000 ml air
  3. 1 sendok teh garam
  4. 75 ml cuka
  5. 1 sendok makan ebi, diseduh, disangrai
  6. 10 buah cabai merah keriting, dibuang biji
Cara memasak atau membuat asinan buah.Untuk 
  1. Untuk rendaman, campur air dan gula. Masak tanpa diaduk di atas api kecil hingga gula larut. Lalu bagi 4 bagian.
  2. Remas-remas kedondong bersama 1 sendok teh garam. Biarkan sebentar lalu cuci bersih.
  3. Tuang satu bagian rendaman lalu diamkan 30 menit. Lakukan hal yang sama dengan mangga, pepaya, dan salak kemudian sisihkan.
  4. Untuk kuah, rebus air, cabai merah keriting, cabai merah besar, garam, dan ebi. Masak sambil diaduk sampai mendidih lalu angkat. Kemudian tambahkan cuka. Aduk rata dan dinginkan.
  5. Masukkan buah-buahan. Diamkan 2 jam dalam lemari es.
  6. Sajikan asinan buah bersama taburan kacang tanah goreng.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel